5 Profesor Prodi S2 Pendidikan IPA Mengikuti International Doctoral Supervision Bootcamp 2024 di Bali
- Admin
- Berita
IPA, PASCA — Lima orang Profesor dari Prodi S2 Pendidikan IPA mengikuti kegiatan International Doctoral Supervision Bootcamp (IDSB) 2024. Kelima Profesor yang turut serta dalam kegiatan tersebut adalah (1) Prof. Dr. Bibin Rubini, M.Pd; (2) Prof. Dr. Anna Permanasari, M.Si; (3) Prof. Dr. Indarini Dwi Pursitasari, M.Si; (4) Prof. Dr. Prasetyorini, M.Si; dan (5) Assoc. Prof. Dr. Rita Retnowati, M.S.
Kegiatan berlangsung dari hari Rabu hingga Sabtu, 24-27 April 2024, di Swiss-Belhotel Tuban, Bali dengan menghadirkan seorang trainer Prof. Benny Tjahyanto, Ph.D., dari Coventry University, UK yang diselenggarakan oleh Konsorsium Asian East Symposium (AES). Kegiatan dibuka oleh ketua Konsorsium AES yang diwakili oleh Dr. Eng. Agus Setiawan, M.Si.
Tujuan diadakannya kegiatan International Doctoral Supervision Bootcamp adalah melatih supervisor atau pembimbing doktoral agar memiliki kemampuan yang kuat dalam membimbing tesis dan disertasi. Kegiatan berlangsung secara interaktif dan di setiap akhir sesi, peserta diminta membuat action plan hasil refleksi terhadap pelaksanaan pembimbingan Tesis/Disertasi. Banyak ilmu dan sharing pengalaman dari Narasumber maupun dari antar peserta.
Partisipasi lima Profesor Prodi S2 Pendidikan IPA dalam International Doctoral Supervision Bootcamp 2024 merupakan bukti nyata upaya Prodi untuk meningkatkan jumlah dan kualitas lulusan mahasiswa Prodi S2 Pendidikan IPA tepat waktu dan berhasil publikasi hasi; tesis di jurnal nasional terakreditasi SINTA 1–3 maupun jurnal internasional bereputasi.