Kegiatan Webinar : EASE 2022, International Conference
- Admin
- Berita
IPA-PASCA — Prof. Dr. Anna Permanasari, M.Si yang merupakan dosen Prodi Magister Pendidikan IPA dan juga Wakil Dekan bidang Akademik dan Kemahasiswaan Sekolah Pascasarjana Universitas Pakuan menjadi keynote speaker pada kegiatan EASE 2022, International Conference.
Tema conference adalah Broadening the Horizons of Science Education for New Global Challenges and Opportunities. Kegiatan berlangsung secara online yang dipusatkan di Daegu, Korea pada tanggal 25-26 Juli 2022.
Kegiatan tersebut melibatkan 4 keynote speaker, 67 presenter oral, dan 27 poster.
Keanggotaan East Asian Association for Science Education (EASE) terdiri atas tujuh negara yaitu Korea, Mainland China,Japan, HongKong, Taiwan, Thailand, dan Indonesia.
Di Indonesia sendiri terdiri atas Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Negeri Malang, Universitas Negeri Semarang, Universitas Negeri Jember, dan Universitas Pakuan.
Kegiatan EASE lainnya di tahun 2022 adalah Summer School yang akan dilaksanakan pada tanggal 2-5 Agustus 2022 yang juga dilaksanakan secara daring dengan host dari EASE member region Indonesia.